AGUST 02, 2021
Sekretariat Kabupaten Majalengka

Bupati Melantik dan Mengambil Sumpah Jabatan di Lingkungan Pemkab Majalengka | SETDA - Kabupaten Majalengka

SETDA MAJALENGKA

Selamat Membaca Semoga Berkenan

Bupati Melantik dan Mengambil Sumpah Jabatan di Lingkungan Pemkab Majalengka | SETDA - Kabupaten Majalengka

Publish : 02 AGUSTUS 2021 - Setda Majalengka

Majalengka, 2 Agustus 2021. Bupati Majalengka Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd melantik dan mengambil sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Jabatan Administrator, Jabatan Pengawas dan Jabatan Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Majalengka Tahun 2021 secara terbatas dan virtual, bertempat di Gedung Yudha Karya Abdi Negara.

Kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat demi menghindari penyebaran virus COVID-19. Meskipun kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah ini dilaksanakan secara terbatas dan virtual tetapi tidak mengurangi makna dari kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah ini.

Adapun peserta pelantikan hari ini terdiri atas 102 orang Jabatan Struktural dan 109 orang jabatan fungsional.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa pelantikan harus dilakukan segera untuk mengisi kekosongan Jabatan agar pelayanan terhadap publik bisa terus berjalan dan tidak terhambat.

Rotasi dan mutasi ini bertujuan untuk menempatkan orang yang tepat ditempat yang tepat agar kegiatan pelayanan terhadap publik dapat berjalan dengan baik. Hal ini berdasarkan informasi dari Kepala Dinas masing-masing OPD dan berdasarkan kinerja pegawai yang bagus dan baik.

Selain itu, bupati juga berpesan kepada pejabat yang baru dilantik agar terus mempertahankan kinerja dan meningkatkan kinerja serta terus berinovasi untuk memperbaiki kinerja yang kurang maksimal dan menghasilkan karya terbaik.

Turut hadir mendampingi pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Majalengka, Ketua DPRD Kab. Majalengka, dan Sekretaris Daerah Kabupaten Majalengka



( Source : http://setda.majalengkakab.go.id )

Bagikan:


Print artikel dengan menekan tombol di samping :
Jam Operasional

Senin - Jum'at 08.00 - 17.00 WIB

Sabtu - Minggu Libur~